Selamat datang di Toko Buku Aswaja. Kami bantu Anda untuk mendapatkan buku-buku Islam berpaham Ahlussunnah wal Jama'ah. Silakan hubungi sms center kami. Kami akan melayani Anda dengan senang hati.

Selasa, 16 Juni 2020

MENJAWAB VONIS BID'AH KAUM SALAFI-WAHABI

Penulis: Abiza el Rinaldi
Penerbit: Zahida Pustaka
Harga: Rp 49.000
Tebal: xii + 296 halaman

Sinopsis:


Buku ini merupakan jawaban atas vonis bid'ah yang difatwakan kaum Salafi-Wahabi terhadap sejumlah amalan yang dilaksanakan oleh mayoritas umat Islam. Di sini penulis memaparkan dalil-dalil yang dijadikan oleh kaum Salafi-Wahabi sebagai landasan untuk membid'ahkan berbagai amalan tersebut, kemudian penulis akan memberikan jawaban atas dalil-dalil itu.

Di buku ini Anda akan menemukan sebuah diskusi yang sangat menarik antara kaum Salafi-Wahabi yang senang membid'ahkan dengan para ulama Ahlussunnah wal Jama'ah yang sangat cerdas dalam memahami intisari ajaran Islam. Di buku ini pula Anda akan menemukan dalil-dalil dari setiap amalan yang divonis bid'ah oleh kaum Salafi-Wahabi dan Anda akan temukan kenyataan bahwa semua tuduhan bid'ah yang mereka lancarkan tidak dapat diterima dan dipertanggungjawabkan secara ilmiah.

Daftar Isi
Kata Pengantar
Daftar Isi
Bab I: Seputar Persoalan Bid'ah
A. Pemahaman Bid'ah
B. Hadits tentang "Semua Bid'ah adalah Sesat"
Bab II: Seputar Kelahiran
A. Tradisi Ngapati (Ngupati)
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
B. Tradisi Mitoni (Tingkepan)
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
C. Mengumandangkan Adzan dan Iqamah di Telinga Bayi yang Baru Lahir
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
      Hikmah Kumandang Adzan dan Iqamah di Telinga Bayi yang Baru Lahir
Bab III: Seputar Kematian
A. Talqin
     Dalil yang Membid'ahkan
     Jawabannya
B. Menyuguhkan Makanan kepada Orang yang Ta'ziyah dan pada Saat Tahlilan
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
C. Mengumandangkan Adzan dan Iqamah pada Saat Menguburkan Jenazah
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
D. Tradisi Tahlilan
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
E. Tradisi 7, 10, 100, dan 1000 Hari
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
F. Hadiah Pahala untuk Orang yang Telah Meninggal Dunia
      Dalil yang membid'ahkan
      Jawabannya
      Dalil Hadiah Pahala untuk Orang yang Telah Meninggal Dunia
          1. Doa Orang-orang Muslim
          2. Pahala Sedekah
          3. Pahala Puasa
          4. Pahala Haji
          5. Pahala Kurban
          6. Membayar Hutang
          7. Pahala Bacaan al-Qur'an
G. Bepergian untuk Menziarahi Kuburan Nabi, Para Wali dan Orang-orang Saleh
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
      Dalil Ziarah Kubur
H. Menyiram Air dan Bunga di Atas Kuburan
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
Bab IV: Seputar Ritual Shalat
A. Puji-pujian antara Adzan dan Iqamah
     Dalil yang Membid'ahkan
     Jawabannya
B. Melafazhkan Niat Sebelum Takbiratul Ihram
     Dalil yang Membid'ahkan
     Jawabannya
     Hal Lain yang Terkait dengan Persoalan Niat
C. Qunut Subuh
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
D. Mengusap Wajah Setelah Salam dan Berdoa
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
E. Bersalam-salaman Setelah Shalat
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
F. Dzikir Berjamaah
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
G. Dzikir dengan Suara Nyaraing (Dzikir Jahar)
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
H. Shalat Tarawih 20 Rakaat
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
      Tarawih 20 Rakaat Sunnah Nabi dan Dalilnya Shahih
I. Adzan Jumat Dua Kali
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
Bab V: Seputar Penghormatan terhadap Nabi Muhammad SAW
A. Maulid Nabi Muhammad SAW 
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
      Sikap yang Tidak Konsisten
B. Mengucapkan Sayyidina kepada Nabi SAW
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
C. Mahal al-Qiyam
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
D. Membaca Shalawat Selain yang Diajarkan Rasulullah SAW Secara Langsung
      Dalil yang Membid'ahkan
      Jawabannya
Daftar Pustaka
Tentang Penulis
Posted on 08.08 / 2 komentar / Read More

Sabtu, 29 Juni 2019

SIFAT SHALAT NABI ALA ASWAJA

Dalil-Dalil Shahih Amaliah Shalat Kalangan Ahlussunnah wal Jama'ah Sejak Takbiratul Ihram hingga Salam

Penulis: J. Rinaldi
Penerbit: Zahida Pustaka
Harga: Rp 30.000.-

Sinopsis:

Tujuan utama ditulisnya buku ini adalah untuk menjelaskan bahwa tata cara shalat seperti yang selama ini diamalkan oleh kalangan Ahlussunnah wal Jama’ah (Aswaja) memiliki landasan yang kuat, baik dari al-Qur’an, hadits-hadits Nabi Saw, maupun fatwa-fatwa para ulama.
 

Sangat disayangkan bila dewasa ini muncul sikap-sikap yang kurang bijaksana dari kelompok tertentu yang sibuk mencari-cari kesalahan tata cara shalat kelompok lain dengan mengatakan landasannya lemah, bahkan diiringi dengan vonis bid’ah, dan sebagainya. Seiring dengan itu, mereka kemudian merasa sebagai kelompok yang tata cara shalatnya paling benar dan paling sempurna serta paling sesuai dengan tuntunan Nabi Saw.



Buku ini bukanlah serangan balik terhadap mereka, namun berisi penjelasan ilmiah seputar amalan shalat yang sering mereka permasalahkan, seperti persoalan seputar basmalah (apakah ia termasuk bagian dari surat al-Fatihah, apakah sunnah dibaca secara jahr pada shalat-shalat jahriyyah), bagaimana posisi tangan saat bersedekap, saat i’tidal apakah tangan diluruskan ke bawah atau kembali bersedekap, hukum membaca ushalli, menambahkan kata sayyidina, dan beberapa masalah lainnya.



Dengan penjelasan-penjelasan yang dipaparkan di dalam buku ini harapannya kalangan Aswaja tidak perlu ragu dengan keabsahan tata cara shalat yang selama ini telah dipraktikkan, dan sekaligus sebagai pengingat bagi kelompok lain yang berbeda agar tidak mudah menuduh bid’ah dan sejumlah tuduhan lainnya terhadap tata cara shalat yang diamalkan kalangan Aswaja. Dengan demikian akan memunculkan sikap saling menghargai di antara sesama Muslim. 
Berminat? Silakan order di : 085642411919 (WA)
Posted on 16.55 / 0 komentar / Read More

Jumat, 25 Maret 2016

AYAT-AYAT MAKAM KERAMAT

Menggapai Tangan Tuhan Lewat Kuburan

Penulis: H. Abdul Aziz Sukarnawadi, Lc., M.A.
Penerbit: Aswaja Pressindo Yogyakarta
Harga: Rp 35.000.-

Sinopsis:

Sebagai salah satu Komandan Aswaja NU Center, saya merasa berkewajiban menyambut hangat lahirnya karya spektakuler ini. Karena Aswaja NU Center sesungguhnya dibangun guna membentengi segenap warga NU dari paham-paham miring serta meyakinkan mereka tentang kebenaran paham Aswaja yang dipeluk NU selama ini.

Buku ini kendati lahir dari seorang ulama muda Nahdlatul Wathan (NW), hanya saja ia mampu menunjang tercapainya visi agung tersebut, karena wawasan ke-Aswaja-annya yang terbilang cukup luas dan patut dibumikan di Tanah Air. Sebagaimana diketahui, NU dan NW sama-sama menjunjung tinggi ajaran Aswaja yang dianut mayoritas umat Islam seantero dunia. Namun saya berdoa, semoga NW dapat bersatu kembali dan gaungnya bergemuruh di seluruh belahan bumi pertiwi.

Salah satu tantangan besar dan PR penting NU maupun NW adalah fenomena menjamurnya pemikiran-pemikiran radikal berlabel Wahabi yang tengah melanda umat Islam di Indonesia dan di banyak negara lainnya. Segala kegiatan keagamaan yang menjadi tradisi mulia (sunnatan hasanah) dari masa ke masa selalu disasar mereka yang berpaham intoleran tersebut. Padahal, sejarah hitam Wahabi sudah jelas menunjukkan bahwa akar ideologinya sangat merugikan umat Islam. Sehingga, komunitas Aswaja yang sudah terbukti sukses memanifestasikan serta mengejawantahkan kasih sayang Islam bagi alam semesta (rahmatan lil 'alamin) perlu diperkuat lagi perisainya dan diperkokoh kembali bentengnya. Tujuannya semata-mata li 'izzil Islam wal muslimin dan bukan hanya untuk maslahat kaum nahdliyin.

Kontribusi Tuan Guru H. Abdul Aziz Sukarnawadi patut diberikan apresiasi yang setinggi-tingginya, karena melalui da'wah bil qalam-nya ia berupaya semaksimal mungkin meningkatkan ke-Aswaja-an umat untuk menangkal virus-virus kronis Wahabisme di Indoensia. Beberapa bukunya yang saya ketahui berjudul Sabda Sufistik, Di Bawah Lindungan Rasulullah, Kertas-Kertas Berdawat Emas, Biografi 4 Wali Kutub, Tata Bahasa Sufi, Detak Nurani al-Qur'an dan lain-lain. Seluruhnya bertarget mengebalkan ke-Aswaja-an dan moderatisme Islam sehingga tak mudah dikontaminasi oleh sekte-sekte cacat semisal Wahabi, Syiah dan sebagainya.

Dan buku ini pun tidak kalah penting untuk dikaji dan dijadikan pedoman. Sebab, salah satu ciri khas NU dan juga NW adalah bertawassul dan bertabarruk di kuburan wali-wali Allah, di mana ciri khas tersebut tak henti-henti digugat para pengaku tauhid dan tidak pula dimengerti dengan sempurna oleh kebanyakan pelaku jelata. Maka urgensi buku ini tak dapat dipungkiri, terlebih di dalamnya terpapar sejumlah fatwa ulama terkemuka yang setajam silet menoreh terma tawassul dan tabarruk hingga ke titik-titik paling sensitifnya. Dari keutamaan ziarah kubur hingga dengan bolehnya meminta-minta kepada penghuni kubur dituntaskan dalam buku ini, dengan landasan petunjuk-petunjuk al-Qur'an dan as-Sunnah yang terepresentasikan dalam fatwa-fatwa para pemuka Ahlussunnah wal Jamaah.

Sebagaimana misi Aswaja NU Center, buku ini tidak gegabah melontarkan serangan secara berapi-api, akan tetapi cenderung fokus untuk membela dan membentengi diri dari vonis-vonis ngasal yang tak kenal hati-hati.

Sekali lagi, buku ini layak menjadi pegangan bagi warga NU maupun NW. Saya yakin, Hadhratussyekh Hasyim Asy'ari (pendiri NU) dan Maulanassyekh M. Zainuddin Abdul Majid (pendiri NW) --di makam keramat masing-masing-- adalah yang paling ceria atas munculnya buku ini.

KH. Abdillah As'ad
Direktur Aswaja NU Center Banyuwangi
Pengasuh PP Modern  al-Azhar Muncar Banyuwangi, Jawa Timur 
Posted on 09.35 / 0 komentar / Read More

DI BAWAH LINDUNGAN RASULULLAH SAW

Menyibak Tirai Keagungan Sang Manusia Cahaya

Penulis: H. Abdul Aziz Sukarnawadi, Lc. MA.
Penerbit: Aswaja Pressindo Yogyakarta
Harga: Rp 88.000.-

Sinopsis:

Tiada karunia dan anugerah yang lebih besar daripada nikmat diutusnya Rasulullah Saw. sebagai rahmat Allah bagi semesta alam. Tentu saja wajib bagi umat Islam khususnya mensyukuri nikmat tersebut dengan mengikuti sunnah beliau semaksimal mungkin dan sesuai tuntunan-Nya. Rasa syukur pun akan semakin terealisasi dengan baik dan benar apabila seseorang membuka mata hati selebar-lebarnya untuk lebih mengenal sosok beliau yang sungguh mempesona.

Buku Di Bawah Lindungan Rasulullah ini hadir untuk merangkum petuah-petuah para ulama Ahlussunnah wal Jamaah klasik maupun kontemporer seputar keagungan sang revolusioner termulia, yakni Rasulullah Saw. Sudah selayaknya kaum muslimin di negara Islam terbesar sedunia mengenal siapa Rasul Islam sesungguhnya, sebagaimana diperkenalkan oleh mereka yang telah mewarisi beliau dengan sebenar-benarnya.

Mengkaji riwayat hidup (sirah), perilaku terpujia (syama'il) maupun kekhususan-kekhususan (khasha'ish) sang junjungan alam merupakan salah satu bukti konkret yang memanifestasikan rasa cinta mendalam kepada sang junjungan alam. Buku ini hadir sebuah karya berharga yang secara langka dan spesifik mengkaji tentang khasha'ish Rasulullah Saw. Sebab, hampir setiap muslim sedikit banyak pernah mendengar tentag kisah perjalanan hidup (sirah) serta kemuliaan akhlak (syama'il) Rasulullah Saw. walau sepintas dari seorang Ustadz, ataupun sekilas ketika duduk di bangku sekolah. Akan tetapi, satu dari sejuta muslim di dunia yang betul-betul mendalami dan menyelami khasha'ish beliau yang sungguh agung nan luar biasa.

Selain memperkenalkan kepada pembaca siapa Sayyidina Muhammad yang sesungguhnya, buku ini juga memecahkan aneka tanda tanya maupun tanda seru yang tanpa henti berkeliling di seputar tradisi umat Islam Ahlussunnah wal Jamaah di seluruh dunia, antara lain memperingati maulid Nabi, memuji Nabi, menziarahi makam Nabi, mengharap syafaat Nabi, memohon madad dari Nabi, bertawassul, bertabarruk, menyebut Sayyidina, mencintai ahlul bait, dan masih banyak lagi terma-terma kontroversi lainnya diulas dalam buku ini. Sehingga bila dimengerti dengan cermat dan cerdas, tradisi-tradisi mulia tersebut akan semakin lestari sekaligus teresapi dan dihayati para pegiatnya di Tanah Air.

Alhamdulillah, selama dua puluh tahun penyusun buku ini telah menggali ilmu agama di kota suci dan negeri para nabi. Kini, ia kembali ke kampung halamannya dengan segudang spirit Islam dari Timur Tengah yang belum begitu membumi di Indonesia. Misalnya, melalui buah tangannya, Sabda Sufistik, ia mengupas tuntas masa'il shufiyyah yang meski praktiknya telah mengalir natural di bumi Nusantara, namun jarang dikuasai hukum-hukumnya secara analisis dan ilmiah.

Begitu pula buku Tata Bahasa Sufi-nya yang sanggup menguak sufisme Matan Jurumiyah imajinasi Syekh Ibnu Ajibah, kitab populer yang umumnya dikenal sebagai buku panduan dasar ilmu nahwu semata. Kini, buku Di Bawah Lindungan Rasulullah akan membuat pembaca semakin kagum dan seakan baru saja mengenal sosok Rasulullah Saw. yang teramat sempurna.

Dr. TGH. M. Zainul Majdi, MA
Gubernur Nusa Tenggara Barat

Posted on 08.49 / 0 komentar / Read More

KERTAS-KERTAS BERDAWAT EMAS

Mengenal Lebih dari 250 Kitab Langka Ahlussunnah wal Jamaah

Penulis: H. Abdul Aziz Sukarnawadi, Lc., M.A.
Penerbit: Samudra Biru Yogyakarta
Harga: Rp 40.000.-

Sinopsis:

Di tengah-tengah berkembang bebasnya sekte-sekte ideologi sesat dan aliran-aliran pemikiran cacat, umat Islam Ahlussunnah wal Jamaah (Aswaja) sebagai golongan mayoritas di dunia dan kelompok paling selamat di akhirat nyaris digoda dan kemudian dicederai. Langkah yang tepat guna menyapu sampah-sampah ideologi cacat yang bertaburan tersebut antara lain dengan mengokohkan ke-Aswaja-an umat Islam, daripada sibuk mengumbar serangan-serangan non-efektif yang acap kali bablas dan melampaui norma serta etika.

Salah satu upaya menguatkan ke-Aswaja-an dimaksud ialah dengan menghidupkan kembali sekaligus mengkaji literatur ke-Aswaja-an klasik maupun kontemporer yang belum banyak dimiliki dan digali. Buku ini turut membangkitkan motivasi umat untuk menyemarakkan kajian, memperkokoh pondasi, mempertahankan, membentengi sekaligus membina dan meningkatkan ke-Aswaja-an, dengan memperkenalkan karya-karya berharga yang di negara-negara Arab pun terbilang langka, namun cukup penting untuk dimiliki dan ditelaah hingga keimanan bertambah tebal, kebal dan perkasa.

Ironi, sejak pulang dari negeri para nabi, penulis tidak jarang atau sempat diklaim sebagai pembawa ajaran baru yang tidak sehaluan dengan ajaran Aswaja. Padahal, apa yang penulis bawa sebetulnya telah mengakar kuat di bumi Timur Tengah sejak dahulu kala, hanya saja belum sampai ke mereka yang salah mengerti di tanah Nusantara umumnya dan di kampung halaman penulis khususnya. 

Bukankah semestinya disambut hangat lalu dimasyarakatkan? Ataukah sebaiknya digugat, dihujat, dituding sesat lalu dikebiri dengan dalih tidak pernah diajarkan oleh guru A maupun guru B? Kedangkalan berpikir dan bersikap demikianlah yang juga diakibatkan oleh keterbatasan wawasan ke-Aswaja-an. Sehingga, tak ayal bila putra putri bangsa banyak berharap dan selalu dianjurkan ke luar negeri untuk menggali ilmu sedalam-dalamnya. Salah satu pemicunya antara lain keterbatasan wawasan maupun pustaka yang tersedia di Tanah Air tercinta.

Seharusnya pula umat Islam Aswaja bersatu dan tidak bercerai berai, agar tidak semakin memperburuk citra kebenaran di hadapan mereka yang beriman surut, berakidah kusut, berpaham kalut dan berpikir carut marut, baik dari sekte bathil Wahabi, Syiah, liberal-sekuler dan sebagainya.

Karena itu, dalam rangka pengayaan kepustakaan sekaligus peningkatan keilmuan pembaca, penulis berharap buku petunjuk sederhana ini dapat diambil manfaatnya. Dengan catatan, masih banyak lagi karya berharga lainnya yang tidak terlampir dalam buku ini. Penulis cenderung menampilkan sebagian kitab-kitab langka recommended yang telah penulis miliki dan tentunya karangan ulama-ulama terkemuka nan terpercaya Ahlussunnah wal Jamaah, dengan tipikal berakidah Asy'ariyah wa Maturidiyah, bermadzhab salah satu dari empat madzhab mu'tabar serta berpegang teguh pada prinsip-prinsi tasawuf yang rahmatan lil 'alamin.
     
Posted on 07.47 / 0 komentar / Read More

Kamis, 24 Maret 2016

BIOGRAFI 4 WALI KUTUB

Penulis: H. Abdul Aziz Sukarnawadi, Lc. MA.
Penerbit: Aswaja Pressindo Yogyakarta
Harga: Rp 35.000.-

Sinopsis:

Para nabi dan rasul adalah pilihan-pilihan Allah Swt. sebagai penunjuk umat manusia ke jalan maha benar-Nya. Tentu selamat siapa saja yang setia mengikuti petunjuk mereka. Dan betapa beruntungnya umat Rasulullah Saw. sebagai sebaik-baik umat yang telah diutus kepada mereka sebaik-baik nabi dan rasul.

Namun kini beliau telah tiada, meninggalkan pesan-pesan mulia dan juga pewaris-pewaris mulia. Bila disadari, maka pewaris-pewaris itulah yang menuntun umat masa kini untuk menjalankan pesan-pesan mulia tersebut dengan baik dan benar. Demikianlah peran penting para pewaris Rasulullah Saw. di mana tanpa mereka, umat tersesat dalam memahami pesan-pesan Baginda, apalagi menjalankannya.

Dari masa ke masa, para pewaris agung pun bersua dengan risalah-risalah cinta dan hidayah-hidayah Ilahiyah. Aneka corak perkembangan zaman juga sanggup dilalui dengan berpegang kepada pesan-pesan yang tertuang dahulu kala. Hal itu dikarenakan petunjuk para pewaris yang betul-betul mengerti kontekstualisasi sebuah teks suci. Mereka benar-benar menguasai tentang bumisasi sebuah pesan langit yang maha sakti. Tak ayal bila mereka dijuluki sebagai wali-wali Allah yang siap menjamin keselamatan hamba di dunia maupun kelak di hadapan-Nya. Tentu bukan sembarang ulama yang memiliki kelayakan menjadi pewaris dan wali. Tentu pula bukan sembarang insan yang dikukuhkan-Nya sebagai pimpinan tertinggi para wali.

Puluhan bahkan ratusan kali dalam sehari umat Islam memohon petunjuk ke jalan yang lurus melalui surat al-Fatihah (Ihdinashshiraatal mustaqiim). Satu hal yang wajib diinsafi ialah bahwasanya jalan yang lurus itu tiada lain adalah jalan orang-orang yang dilimpahi nikmat oleh Allah, sebagaimana yang ditegaskan dalam ayat berikutnya. Tentu saja para wali Allah adalah orang-orang yang terdepan yang dianugerahi nikmat teragungnya. Mengikuti petunjuk merekalah jalan lurus nan pintas menuju ridha-Nya.

Mengenal mereka bukanlah misi yang sepele. Terlalu banyak tokoh dunia yang telah menyuguhkan segudang inspirasi dan motivasi, hanya dengan mengenal biografi dan perjuangan hidup mereka hingga mati. Lantas sedahsyat apaakah imajinasi yang tersalurkan bila mengenal empat wali kutub pilihan Allah sebagai penyelamat utama di muka bumi?. Setelah para nabi, para sahabat dan empat imam mazhab, maka hadirlah empat wali kutub sebagai penuntun tertinggi menuju hakikat Ilahi anta maqshudi wa ridhaka mathlubi.

Dalam hadits riwayat ad-Dailami ditegaskan bahwa menyebut kisah para wali dapat menghapus dosa. Para sahabat, tabi'in, dan ulama dari masa ke masa pun menekankan bahwa menyebut kisah para wali dapat menurunkan hujan rahmat.

Semoga buku ini turut menjadi sarana penghapus dosa sekaligus pencucur rahmat Ilahi tiada tara. Amin!      
Posted on 17.30 / 1 komentar / Read More

SABDA SUFISTIK

Upaya Memahami Nilai-Nilai Keindahan Islam Melalui Pendekatan Tasawuf dan Tarekat

Penulis: Abdul Aziz Sukarnawadi, Lc.
Penerbit: Mahameru Press Yogyakarta
Harga: Rp 32.000.-

Sinopsis:

Nuansa sufistik yang telah lama tumbuh dan berkembang di Nusantara, kini mengalami sebuah pergeseran paradigma baru; dari tasawuf klasik menuju tasawuf yang baru dan menyegarkan. Walaupun dalam perjalanannya, acapkali dinodai dengan tuduhan sesat bagi tasawuf, namun kualitas dan kuantitasnya kian menuju puncak yang tertinggi. Di tengah derasnya arus post-modernisme, hedonisme, materialisme da kapitalisme, hanya tasawuflah yang berani tampil apa adanya, sejuk dan penuh dengan nilai-nilai progresifitas. Eksistensi tasawuf berbanding lurus dengan keberadaan agama Islam yang kian diombang-ambingkan oleh politisasi agama.

Dalam buku ini, penulis mengupas tuntas tentang ritual-ritual tasawuf yang tidak hanya kredo, melainkan praktik spiritual yang sarat nilai-nilai sosial dan intelektual. Mungkin, banyak ritual-ritual yang dianggap bid'ah oleh sebagian kalangan, namun buku ini mampu mengelaborasi dengan pendekatan komplementer; saling melengkapi antara teks suci dengan rasio, ibadah sosial dengan intelektual. Sehingga pembaca akan dibawa ke dalam alam tasawuf yang realistis. Mengkaji jantung tasawuf sebagai nyawa keberagamaan yang selalu aktual. Sebab tasawuf adalah pencapaian spiritual secara kualitatif, bukan hanya sekedar sesuai dengan zaman, tapi melampaui dimensi ruang dan waktu. Maka, tak akan pernah terjangkau oleh sikap keberagamaan yang dangkal. Seperti kaum puritan (Wahabisme) yang menganggap bahwa tasawuf merupakan sinkretisme antar agama-agama (dakhil 'ala al-Islam).

Saudara saya, Tuan Guru KH. Abdul Aziz Sukarnawadi, Lc. melalui buku ini adalah sosok yang mencoba menerobos antara serangan kaum puritan dan pemaknaan tasawuf yang bebas ruang dan waktu. Tak hanya melalui kajian dan riset ilmiah, tapi beliau juga sebagai salik (murid) atau mutasawwif juga mengalaminya sebagai pengalaman spiritual. Tentunya, jarang sekali sang mutasawwif berhasil mencapai titik kulminasi tanpa bantuan seorang mahaguru spiritual (wali mursyid).

Di bawah bimbingan sang mahaguru, penulis tak diragukan lagi keberanian dan kejeliannya dalam merangkai antara argumen religius (dalil) dengan pengalaman spiritual.

Sungguh menakjubkan! Sebuah buku yang hampir belum pernah ditemui di Indonesia. Layak bila buku ini kemudian menjadi acuan ritual-ritual tasawuf yang sebenarnya bermakna tinggi dalam kehidupan dan kematian. Sebab setiap gerak-gerik para sufi adalah anugerah Ilahi yang tidak akan setiap orang mampu merasakan kelezatannya. Akhirnya, saya mengucapkan selamat atas terbitnya buku ini.

KH. Husni Hidayat
Direktur Institut al-Kibrit al-Ahmar 
Koordinator Cafe Sufi JATMNU Mesir 2006/2007
Penulis buku Tasawyf Revolusioner   
Posted on 16.55 / 3 komentar / Read More

TATA BAHASA SUFI

Mengungkap Spiritualitas Matan Jurumiyah

Penulis: H. Abdul Aziz Sukarnawadi, MA
Penerbit: BPPNW Mataram
Harga: Rp 27.500.-

Sinopsis:

Dalam rangka menekuni dan mendalami tata bahasa Arab (ilmu nahwu), hampir semua perguruan Islam dan pondok pesantren di tanah air maupun di berbagai penjuru dunia telah menjadikan kitab Matan Jurumiyah karya Imam Sinhaji sebagai buku panduan paling dasar.

Puluhan kitab yang telah men-syarah (menjelaskan) Matan Jurumiyah pun dipelajari dan dikhatamkan berkali-kali. Namun yang jarang disadari komunitas santri maupun kiai adalah Matan Jurumiyah tidak hanya mengajarkan kaidah-kaidah dasar bahasa Arab saja, namun juga menyirat nilai-nilai spirit yang patut diluncurkan dan dihayati dalam-dalam, demi mencetak generasi yang tidak hanya ahli bahasa Arab, tapi juga ahli tasawuf dan akhlak sebagai bahasa hati dan ruh.

Dan yang aneh tapi nyata adalah kata ajurrum sendiri dalam bahasa Berber berarti al-faqir as-sufi (sufi jelata), dengan demikian maka kitab Matn al-Jurumiyyah dapat juga diberi nama lain, yakni Matn as-Sufiyyah.

Konon dikisahkan bahwa Imam as-Sinhaji ra seusai menulis Matan Jurumiyah-nya, beliau membuangnya ke laut sambil berdoa: "Ya Allah, bila kitab ini aku tulis dengan ikhlas karena-Mu, maka jangan basahkan ia", dan ternyata kitab itu tetap kering meskipun lama berenang di lautan.

Diriwayatkan pula oleh Syaikh al-Kafrawi bahwasanya Imam as-Sinhaji ra senantiasa menghadap kiblat selama menulis Matan Jurumiyah-nya.

Walhasil, melalui buku ini akan terkupaslah nilai-nila tasawuf yang dikandung Matan Jurumiyah tersebut, yang telah diungkap oleh Imam Ibnu Ajibah al-Hasani dengan syarah-nya yang diberi nama al-Futuhat al-Quddusiyyah, dan selanjutnya disaring oleh Syaikh Abdul Qadir bin Ahmad al-Kuhani ra dalam ringkasannya yang berjudul Munyatul Faqir al-Mutajarrid wa Siratul Murid al-Mutafarrid.

Dua kitab di atas mungkin sudah diterjemahkan sebelumnya ke dalam bahasa Indonesia, dan mungkin juga belum pernah dikenal ataupun didengar namanya. Apapun kenyataannya, terjemahan yang diberi nama Tata Bahasa Sufi ini lebih cenderung kepada alih bahasa kontekstual yang berpihak kepada metode suluk kontemporer.

Di samping melakukan filterisasi seperlunya, penerjemah sebagai salah seorang pengamal tarekat, sedikit menambahkan beberapa racikan sufistik modern sehingga buku ini menjadi lebih segar untuk dihidangkan di masa kini. Tentu lebih sedap lagi buku ini dicerna oleh mereka yang mengerti dasar-dasar ilmu nahwu maupun prinsip-prinsip tarekat sufi di bawah tuntunan dan bimbingan seorang wali.

Selamat menjiwai. 
Posted on 16.04 / 6 komentar / Read More

Sabtu, 27 Februari 2016

SEPUTAR FIQIH WANITA LENGKAP

Penulis: KH. Syafi'i Abdullah
Penerbit: Arkola
Harga: Rp 22.000.-

Sinopsis:

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan kesehatan serta telah memberikan pertolongan kepada kita, sehingga kita masih mampu mengerjakan perintah-perintah Allah.

Dewasa ini wanita Islam berada dalam dua kekuatan: satu sisi menariknya untuk berbuat baik, sisi lain menariknya untuk berbuat kemungkaran. Sehingga tidak sedikit wanita di zaman ini yang berbuat mungkar, bahkan semakin hari kian bertambah.

Berangkat dari kerisauan hati melihat fenomena itu, maka sebisa mungkin penulis mencoba untuk sedikit memberikan pencerahan demi menuju akhlakul karimah bagi seorang Muslimah.

Buku ini insya Allah akan sangat dibutuhkan oleh para wanita, karena di dalamnya berisi tentang pengetahuan Islam; mulai dari tata cara bersuci, tata cara shalat, tata cara puasa, haji, talak-cerai, dan hal-hal yang berkenaan dengan akhlak wanita.

Disadari, barangkali masih banyak kekurangan-kekurangan dalam penyajian materi dalam buku ini, baik redaksionalnya maupun khat Arabnya. Atau dijumpai kesalahan-kesalahan yang cukup mengganggu. Semua itu bukan karena kesengajaan, tapi karena kekhilafan penulis sebagai manusia biasa. Semoga Allah mengampuni.

Diharapkan buku ini bermanfaat bagi para wanita untuk menyempurnakan ibadah dan akhlaknya sehari-hari.  
 
Posted on 07.07 / 5 komentar / Read More

RISALAH HAID, NIFAS DAN ISTIHADLAH

Penulis: Sayyid Abdur Rahman bin Abdullah As-Segaf
Penerjemah: Moh. Rumaizijat bin Sholih
Penerbit: Ba 'Alawy Press
Harga: Rp 30.000.-

Sinopsis:

Buku yang ada di tangan Anda ini merupakan hasil transliterasi dari bahasa Arab ke bahasa Indonesia. Judul asli buku ini adalah al-Ibanah wa al-Ifadhah fi Ahkam al-Haidh wa al-Nifas wa al-Istihadhah. Selanjutnya, setelah diterjemahkan dan dikomentari, buku ini diberi nama Risalah Haid, Nifas dan Istihadlah. 

Adapun motif yang mendorong kami untuk menerjemahkan buku tersebut adalah: Pertama, sebagai pentuk kepatuhan kami kepada perintah Syaikhina KH. Sholahuddin, yang telah secara langsung memerintahkan kami untuk menerjemahkannya. 

Kedua, dari pengetahuan kami, cukup banyak dari kalangan wanita muslimah yang tidak mengerti mengenai masalah haid, walaupun wanita itu sudah beberapa tahun tinggal di pesantren. Apalagi bagi mereka yang tidak pernah merasakan dinginnya lantai pesantren.

Untuk itulah, dengan segenap kemampuan, kami mencoba menerjemahkan buku tersebut agar lebih mudah untuk dipelajari. Karena tidak asing lagi bahwa bahasa ibu (baca: bahasa Indonesia) jelas lebih dapat dimengerti dan disenangi daripada bahasa orang lain.
Posted on 06.55 / 0 komentar / Read More

Selasa, 05 Januari 2016

MENOLAK WAHABI

Membongkar Penyimpangan Sekte Wahabi; Dari Ibnu Taimiyah hingga Abdul Qadir At-Tilimsani

Judul Asli: An-Nushush Al-Islamiyyah Fi Ar-Rad 'Ala Madzhab Al-Wahabiyyah
Penulis: KH. Muhammad Faqih Maskumambang (1857-1937)
Penerjemah: KH. Abdul Aziz Masyhuri
Kata Pengantar: KH. Maimun Zubair
Jumlah Halaman: 304 hal.
Bahasa: Indonesia - Arab
Penerbit: Sahifa
Harga: Rp 80.000.-

Sinopsis:

Buku karya Wakil Rais Akbar dan Pendiri Nahdlatul Ulama, KH Muhammad Faqih Maskumambang ini ditulis tahun 1922 atau empat tahun sebelum kelahiran Nahdlatul Ulama (NU). Kitab berjudul “An-Nushush al-Isamiyyah fi Radd al-Wahhabiyyah” ini adalah karangan berbahasa Arab pertama yang membantah paham Islam anti-madzhab seperti Wahabi yang ditulis ulama asal Indonesia. Ini membuktikan persoalan Wahabi sudah menjadi sedemikian momok di awal abad ke-20.

KH Muhammad Faqih Maskumambang sendiri adalah putra keempat KH Abdul Djabbar yang masih merupakan keturunan dari Joko Tingkir alias Sultan Hadiwijaya. Ia memimpin Pesantren Maskumambang mulai tahun 1325H. sampai 1353 H. Ia seorang ulama besar yang terkenal di pulau Jawa, bahkan sampai keluar Jawa. Ia ahli dalam bidang Ilmu Tafsir, Tauhid, Fiqih, Nahwu dan Balaghah, Mantiq, Ushul Fiqih dan lain-lain. Ia sangat aktif dalam mengajar.

Ia juga menulis beberapa buku. Salah satu buku karya beliau yang masih dapat dibaca adalah “Al-Mandzumah Al-Dailah fi Awaili Al-Asyhur Al-Qamariyah” yang berisi tentang ilmu falaq (astronomi). Buku yang terdiri dari dua teks, yakni teks pertama berupa nadzam, sedang teks kedua berisi natsar (prosa) ini ditemukan dalam koleksi KH Abdul Hadi (Pengasuh Pondok Pesantren Langitan tahun 1921-1971), sebagai salah satu buku yang diajarkan kepadanya ketika belajar kepada KH Faqih Maskumambang pada tahun 1930.

Penulisan buku yang terdiri dari nadhom dan prosa ini menunjukkan bahwa beliau telah mengadakan pendidikan ilmu fisika astronomi dengan cara yang menyenangkan. Beliau juga menjadikan agama mampu melintasi ilmu fisika-astronomi, ilmu sosial pendidikan, dan ilmu-ilmu humaniora (sastra). Dan pendidikan dengan cara yang menyenangkan ini telah tertata rapi di Pesantren Maskumambang tempo dulu. Kemasyhuran dan kedalaman pengetahuan beliau ini menjadikan Pondok Pesantren Maskumambang sangat terkenal dan santri-santrinya pun berdatangan dari pelbagai daerah.

Pada tahun 1937 M bertepatan dengan tahun 1353 H, KH Muhammad Faqih berpulang ke Rahmatullah dalam usia 80 tahun dengan meninggalkan belasan karya tulis.

Kata Pengantar KH. Maimun Zubair

“Kiai Faqih bin Abdul Jabar Maskumambang memiliki karisma—sekaligus popularitas—yang sedemikan tinggi di kalangan Jam’iyah Nahdlatul Ulama (NU). Ini tidak saja karena beliau salah seorang ulama yang memiliki peran penting di tubuh NU sejak kali pertama ia dibentuk, tetapi juga karena beliau sahabat karib Kiai Hasyim Asy’ari. Kalau kita teleusuri riwayat kehidupan mereka, kita akan dapati bahwa keduanya merupakan sahabat seperjuangan semenjak “nyantri” baik ketika di tanah suci Makkah, maupun di pondok pesantren Syeikhana Khalil Bangkalan. Bahkan dalam perkembangan selanjutnya, mereka berdua sama-sama menjadi pengurus inti NU: Kiai Hasyim menjadi Rais ‘Am dan Kiai Faqih menjadi Naib ‘Am”. 


Posted on 14.12 / 0 komentar / Read More

TERJEMAH AN-NAHWUL WADLIH (2 JILID)

Tata Bahasa Arab

Penulis: Ali Al-Jarim - Mustafa Amin
Penerjemah: Drs. Moh. Ismail
Penerbit: Putra Alma'arif Surabaya
Harga: Rp 40.000.-

Sinopsis:

Syukur alhamdulillah penerjemah panjatkan ke hadhirat Allah Swt, karena Dia telah memberikan rahmat, taufiq dan hidayah-Nya sehingga penerjemah dapat menyelesaikan terjemahan kitab An-Nahwul Wadlih ini. Semoga salam sejahtera senantiasa dilimpahkan kepada Rasulullah Saw.

Buku ini diterjemahkan untuk para pembaca yang ingin mempelajari bahasa Arab dan memahami tata bahasa Arab tingkat dasar.

Dalam menerjemahkan buku ini, penerjemah berusaha menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar dengan harapan agar pembaca dapat memahami dan mempelajarinya dengan mudah.

Semoga buku ini dapat membantu Anda dalam pemahaman dan pengertian berbahasa Arab.
Posted on 13.55 / 0 komentar / Read More

Minggu, 06 Desember 2015

TERJEMAH BULUGHUL MARAM (EDISI LUX)

Penulis: Ibnu Hajar Al-'Asqalani
Penerbit: SQ Press
Harga: Rp 85.000.-

Sinopsis:

Sebagai salah satu kitab induk dalam rujukan hadits hukum, Bulughul Maram telah mampu mengambil tempat di hati kaum muslimin di seluruh dunia selama lebih dari satu abad. Keunggulan kitab ini terletak pada penyajiannya yang ringkas, padat, dan mengandung hampir setiap aspek kehidupan umat Islam sehari-hari, termasuk aqidah, ibadah, dan muamalah.

Arti penting buku ini tak lepas dari sabda Nabi Saw yang mengatakan, "Aku tinggalkan kepadamu dua perkara; apabila kalian berpegang teguh kepada keduanya, maka kalian tidak akan tersesat selamanya, yaitu Kitabullah (Al-Qur'an) dan Sunnah Rasulullah (Al-Hadits)."

Mengkaji kitab ini bisa diibaratkan sedang membaca peta. Peta yang akan menuntun kita menapaki dunia dengan selamat yang pada gilirannya akan menuntun kita menuju kebahagiaan akhirat. Sebab bagaimana mungkin kita sebagai umat Islam yang mengembang amanah Rasul untuk selalu berpegang teguh pada wasiatnya bila kita sendiri tidak mengetahui isi wasiat itu.

Oleh karena itu, kehadiran buku ini di tangan pembaca menjadi semakin penting bila kita menyadari bahwa keberadaannya adalah untuk memberikan gambaran yang utuh bagaimana wasiat Nabi Saw sehubungan dengan hukum Islam menyangkut berbagai aspek kehidupan.

Selamat membaca...! 
Posted on 16.12 / 0 komentar / Read More

FATHUL MU'IN (3 JILID LENGKAP)

Penulis: Syaikh Zainuddin 'Abdul 'Aziz Al-Malibariy
Penerjemah: Drs. KH. Aliy As'ad
Penerbit: Menara Kudus
Jumlah Halaman: 385 hal (Jilid 1); 437 hal (Jilid 2); 526 hal (Jilid 3)
Harga: Rp 110.000.-

Sinopsis:

Kitab Fathul Mu'in bi Syarhi Qurrotil Aini merupakan kitab fiqh pegangan standar setiap kaum muslimin, karena kitab ini berisi konsep-konsep hukum yang sangat lengkap. Pembahasan kitab ini benar-benar dari awal hingga akhir, dari A sampai Z.

Akan tetapi, kitab fiqh karangan Syaikh Zainuddin bin 'Abdul 'Aziz Al-Malibariy ini dipersepsi oleh banyak orang sebagai kitab yang susah dipahami, terutama oleh orang yang pengetahuan bahasa Arab/ membaca kitab gundulnya pas-pasan. Bahkan ada beberapa orang yang mengatakan bahwa kitab Fathul Mu'in merupakan barometer kepandaian santri memahami bahasa Arab. Padahal, kitab Fathul Mu'in sangat penting bagi kaum muslimin untuk menentukan status hukum suatu persoalan dalam kehidupan sehari-hari.

Oleh karena itu, terjemahan Fathul Mu'in yang terdiri dari tiga jilid ini menjadi alternatif pemecahan masalah kesulitan di atas. Dengan terjemahan yang sangati hati-hati, KH. Aliy As'ad yang mendapat tempaan ilmu langsung dari KH. Aliy Maksum Krapyak Yogyakarta berhasil menyuguhkan terjemah kitab Fathul Mu'in dengan sangat 'sempurna' dan komprehensif.

Jilid Pertama berisi tentang shalat dan berbagai permasalahannya. Mulai dari thaharah yang dibahas secara lengkap, kesucian badan, pakaian dan tempat shalat, serta macam-macam najis. Selanjutnya dibahas tentang sifat-sifat shalat Nabi, sujud sahwi dan hal-hal yang membatalkan shalat. Shalat-shalat sunnah, shalat berjamaah, shalat Jum'at, shalat jama' dan qashar serta shalat mayit dan permasalahannya.

Jilid Kedua berisi tentang zakat dan permasalahannya, serta tentang ghanimah, puasa, i'tikaf, dan puasa sunnah. Selanjutnya dibahas pula tentang haji dan umrah, permasalahan jual-beli, dan beberapa transaksi yang meliputi khiyar, hutang dan gadai, wakalah, syirkah, ijarah, dan ariyah. Bagian terakhir yang berkaitan dengan pemberian, meliputi hibah, wakaf, iqrar, washiyat, dan faraid.

Jilid Ketiga berisi tentang nikah yang meliputi rukun dan syarat menikah, khulu', thalaq, nafaqah, dan lain-lain. Selanjutnya tentang jinayat, murtad, hukuman, jihad, peradilan, dakwaan dan abyyinah sampai tentang memerdekakan budak.
Posted on 09.57 / 3 komentar / Read More

INSAN KAMIL : SOSOK KETELADANAN MUHAMMAD SAW

Penulis: Dr. Sayyid Muhammad Alwy al-Maliky
Penerbit: PT Bina Ilmu
Harga: Rp 55.000

Sinopsis:

Sejarah kehidupan Nabi Muhammad SAW menggambarkan sikap dan perilaku yang amat mempesona dan menyejukkan hati. Kebesaran Nabi SAW bukan bersumber pada fanatisme atau kedudukan dan harta maupun kemuliaan silsilah keturunannya. Tapi karena kerpribadian yang akhlakul karimah dan luasnya bidang yang berhasil ditanganinya. Sebuah sikap dan kepribadian yang amat utuh dan sempurna.

Rasulullah memberikan garis kebijaksanaan yang amat tegas dan lurus, baik kepada warga muslim maupun non muslim. Dalam persoalan pemerinatahan, misalnya, kebijaksanaan dan siasat Rasulullah membentuk pemerintahan yang berdaulat, bagaimana beliau dapat mengkondisikan konflik dan friksi-friksi internal-eksternal, dan bagaimana pula roda pemerintahan dapat dikendalikan dan dikembangkan dengan pesat. Sehingga para pakar Barat mengungkapkan dan menganalisis dengan argumentasi ilmiah faktual, tidak ada yang memungkirinya.

Buku ini menguraikan panjang lebar dan terperinci tentang keteladanan seorang Rasul di berbagai aspek kehidupan, baik dalam bidang pendidikan, religi bahkan sosial politik.

Buku Al-Insanul Kamil karya monumental seorang Doktor dari Universitas Ummul Quro', Dr. Sayyid Muhammad Alwy al-Maliky dan dikenal sebagai muballigh keliling dunia. Di Indonesia mulai paruh 1970-an, sudah populer di kalangan kiai dan santri.

Daftar Isi

SEKAPUR SIRIH PENERJEMAH
MENGAPA BUKU INI DITULIS
DAFTAR ISI
MUKADIMAH

BAB I : KESUCIAN DAN SILSILA KETURUNAN NABI 
  1. Bentuk dan Raut Wajah
  2. Gambaran Anggota Badan Nabi
  3. Keindahan dan Keistimewaan Nabi
  4. Pakaian dan Anggota Badan
  5. Kebersihan Rumah Tangga dan Masjid
  6. Suara Nabi Ketika Berbicara
  7. Hati Nurani Rasulullah SAW
  8. Uraian Hikmah Pembelahan Dada
  9. Kesempurnaan Akal Nabi
  10. Kewaspadaan Nabi SAW
  11. Keluwesan Nabi SAW
  12. Cari Nabi Memilih Utusan
  13. Kondisi Tubuh dan Kekuatan Nabi
  14. Kesempurnaan Ilmu Nabi
  15. Kafasihan Bicara Nabi SAW
  16. Rencana Pembangunan dan Kependudukan
  17. Sopan Santun Khutbah Nabi SAW
  18. Kebijaksanaan dan Cara Dakwah Nabi SAW
BAB II : PERLINDUNGAN DAN PEMELIHARAAN ALLAH KEPADA NABI SAW
  1. Suci dari Gangguan Setan
  2. Sifat Zuhud atau Tidak Mengutamakan Kesenangan Duniawi
  3. Nabi SAW yang Pemaaf
  4. Keadilan Nabi SAW
  5. Kerendahan Hati Rasulullah
  6. Tatakrama Nabi SAW dalam Kehidupan Sehari-hari
  7. Sopan Santun Nabi SAW dalam Makan
BAB III : KESEMPURNAAN RAHMAT NABI SAW
  1. Rahmat Nabi kepada Keluarganya
  2. Rahmat Nabi terhadap Anak Kecil, Yatim Piatu, Janda dan Penderita
  3. Kasih Sayang Nabi SAW terhadap Binatang
  4. Sifat Malu dan Tenggang Rasa
  5. Kesetiaan Nabi SAW
  6. Kesabaran Nabi SAW
BAB IV : KEPRIBADIAN NABI MUHAMMAD SAW
  1. Keutamaan Nabi SAW dibanding Nabi Lain
  2. Keutamaan dan Kemuliaan Nabi SAW di Akhirat
  3. Keutamaan dan Kemuliaan Nabi SAW dalam Al-Qur'an
  4. Kesempurnaan Ibadah Nabi SAW
  5. Taqwa dan Rasa Takut Nabi SAW terhadap Tuhan
BAB V : KEBIJAKSANAAN DAN SIASAT NABI SAW DALAM PEMERINTAHAN
  1. Keberanian Nabi SAW
  2. Nabi SAW sebagai Panglima Perang
  3. Cara Nabi SAW Memperdayakan Musuh
  4. Perhatian Nabi SAW untuk Memperoleh Informasi tentang Musuh
  5. Intimidasai dan Menimbulkan Rasa Takut kepada Musuh
BAB VI : PERANGAI, SIFAT, BUDI BAHASA NABI
  1. Keramahtamahan Nabi SAW
  2. Ramah dengan Orang Lain
  3. Menyenangkan dan Menggembirakan Hati Orang Lain
  4. Cara Menegur dan Memberi Jawaban
  5. Perhatian pada Pelajaran Al-Qur'an sebagai Pendidikan
  6. Tafsir Al-Qur'an
  7. Sejarah dan Cerita
  8. Tulis Menulis
  9. Cara Nabi SAW Mengajar dan Berdakwah
  10. Cara Nabi SAW Memberi Penghargaan
  11. Dorongan Mencapai Cita-cita Tinggi
  12. Mendukung Ucapan dengan Alasan
  13. Perhatian Nabi SAW terhadap Kisah
  14. Kisah Tiga Bayi yang Berbicara
  15. Membicarakan Perempuan
BAB VII : SYARIAH ISLAMIYAH
  1. Syariat Islam dalam Kehidupan Nyata
  2. Dasar Kesempurnaan dan Ketinggian Islam
  3. Membuka Pintu Ijtihad
  4. Faktor Kepentingan dalam Masyarakat Islam
  5. Perhatian pada Kaidah-kaidah Hukum
  6. Anjuran Membuka Pintu Ilmu
  7. Tidak Harus Terikat Mazhab
  8. Arti Perkembangan Syariat Islam
  9. Membatasi Arti Ijtihad
  10. Tuduhan Palsu dan Anggapan yang Keliru
PENUTUP


Posted on 09.15 / 0 komentar / Read More

ASWAJA : MELESTARIKAN RITUAL & BUDAYA LELUHUR

Penulis: Abdul Mannan
Pengantar: KH. A. Zainuddin Jazuli (Pengasuh PP. Al-Falah Ploso Kediri)
Harga: Rp 55.000

Sinopsis:

Sering kali orang mempelajari Islam dengan jalan pintas mengambil dalil dari nash al-Qur'an dan al-Hadits, tanpa pernah berpikir dan mempelajari bagaimana cara menggunakan dalil al-Qur'an dan al-Hadits sebagai landasan dalam menjalankan amal ibadah mereka.

Oleh karena itu, kajian yang tidak berbasis dan berdasar itu, sering kali menimbulkan sala persepsi dan salah paham dalam menguraikan dalil nash al-Qur'an dan al-Hadits, sehingga mereka menafsiri sesuai dengan kehendak hati sendiri.

Cara pandang semacam ini dengan sendirinya akan membawa ketiadaan hormat terhadap kelompok Islam yang lain, sehingga dengan mudahnya menjatuhkan tuduhan bid'ah, sesat hingga kafir terhadap kelompok lainnya. 

Kelompok Islam yang paling sering menjadi target sasaran dan cenderung menjadi korban dari cara pandang semacam ini adalah kelompok Islam Ahlussunnah wal Jama'ah, terutama kalangan pondok pesantren dan alumninya.

Daftar Isi

Bagian Pertama
BID'AH
  1. Pengertian Bid'ah
  2. Macam-macam Bid'ah
  3. Tidak Semua Bid'ah Sesat

Bagian Kedua
AKIDAH ISLAM DI TENGAH-TENGAH TRADISI JAWA
  1. Rukun Iman dan Islam
  2. Budaya Kejawen Memilih Hari Baik
  3. Hari Pernikahan
  4. Hari Membangun Rumah
  5. Hari Menanam Pohon
  6. Hari Membeli Hewan Ternak
  7. Hari Wafat Anggota Keluarga
  8. Pertanyaan dan Kajian Islam
Bagian Ketiga
TRADISI NGALAP BERKAH
  1. Pengertian Berkah
  2. Mencium Tangan Orang Alim dan Saleh
  3. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  4. Anggapan Sungkem oleh Sebagian Kelompok 
Bagian Keempat
TRADISI SIKAP HORMAT DENGAN UCAPAN DAN PERBUATAN
  1. Tradisi Menambahkan Kata Sayyidina
  2. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  3. Tradisi Hormat dengan Berdiri
  4. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  5. Pernyataan Ulama tentang Sikap Hormat
  6. Hadits tentang Larangan Sikap Hormat
Bagian Kelima
TRADISI DAN BUDAYA SETELAH SHALAT
  1. Tradisi Salaman Setelah Shalat
  2. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  3. Tradisi Dzikiran dan Wiridan Setelah Shalat
  4. Dzikiran Setelah Shalat
  5. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  6. Wiridan Setelah Shalat
  7. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  8. Berdzikir Secara Berjamaah
  9. Pertanyaan dalam Kajian Islam
Bagian Keenam
TRADISI BERDOA
  1. Pengertian Doa
  2. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  3. Adab Bagi Orang yang  Berdoa
  4.  Tempat untuk Berdoa
  5. Syarat Waktu untuk Berdoa
  6. Macam-macam Doa Dikabulkan
  7. Kesunnahan dalam Berdoa
Bagian Ketujuh
KARAMAH
  1. Pengertian Karamah
  2. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  3. Pernyataan Ulama tentang Karamah
  4. Imam al Yafi'i
  5. Imam an Nasafi
  6. Imam Fakhruddin al Razi
  7. Imam Ahmad al Rifa'i
  8. Apa Sejatinya Karamah Itu?
  9. Imam Abu al Qasim al Qusairi
  10. Sahal bin Abdullah al Tastari
  11. Syaikh Abu al Hasan al Syadzili
  12. Syaikh Muhyiddin Ibnu Arabi
  13. Syaikh Ahmad al Kharun
  14. Perbedaan Karamah dengan Tipu Daya
  15. Wali Tidak Harus Tampak Karamahnya
  16. Karamah Setelah Wafatnya Wali
Bagian Kedelapan
TRADISI MENJELANG WAFAT
  1. Tradisi Menjelang Wafat
  2. Kesunnahan Menjelang Wafat (Naza')
  3. Pembagian Tempat untuk Arwah
  4. Menyediakan Suguhan untuk Penta'ziah
  5. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  6. Talqin dan Doa Setelah Mengubur Jenazah
  7. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  8. Tata Cara Talqin dan Doa
  9. Pertanyaan oleh Malaikat Munkar dan Nakir
  10. Nikmat dan Siksa Kubur
Bagian Kesembilan
TRADISI PERINGATAN HARI KE 3, 7, 40, 100, 1000 SETELAH WAFAT DAN ZIARAH KUBUR
  1. Peringatan Setelah Wafat
  2. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  3. Ziarah Kubur
  4. Pertanyaan dalam Kajian Islam
  5. Tata Cara Ziarah Kubur
  6. Niat Ziarah Kubur
  7. Hikmah Ziarah Kubur
  8. Hikmah dan Hikayah
Bagian Kesepuluh
TRADISI PERINGATAN HAUL
  1. Peringatan Haul
  2. Pertanyaan dalam Kajian Islam 
  3. Syariat Islam Anjurkan tentang Haul
Bagian Kesebelas
RELEVANSI HAUL DALAM KEHIDUPAN
  1. Haul dalam Kehidupan
  2. Aspek Sosial
  3. Aspek Politik
  4. Aspek Ekonomi
  5. Aspek Budaya
DAFTAR PUSTAKA 
 


 
Posted on 08.13 / 1 komentar / Read More

Selasa, 22 September 2015

ILMU USHUL FIQH

Penulis: Prof. Abdul Wahhab Khallaf
Penerbit: Dina Utama Semarang
Harga: Rp 38.000.-

Sinopsis:

Buku ini terdiri atas satu mukadimah dan empat bagian isi. Mukadimah berisi tentang perbandingan umum antara ilmu fiqh, di mana dari perbandingan itu akan menjadi jelas : definisi fiqh dan ushul fiqh, objek dan tujuan dari mempelajari keduanya, pertumbuhan dan perkembangan masing-masing dari kedua ilmu itu, supaya penceburan diri dalam bidang ilmu ushul fiqh ini didasarkan atas pengetahuan mengenainya. 

Bagian pertama : mengenai dalil-dalil yang menjadi dasar pengembangan hukum-hukum syar'iyyah. Dalam bagian ini akan menjadi jelas keluasan sumber-sumber hukum dalam syari'at Islam, fleksibilitasnya, kesuburannya dan kelaikannya untuk dikodifikasikan pada setiap masa dan untuk setiap ummat.

Bagian kedua : mengenai pembahasan hukum syar'iyyah yang empat. Pada bagian ini akan menjadi jelas berbagai macam hukum yang disyari'atkan di dalam agama Islam, dan jelas pula keadilan Allah dan rahmat-Nya dalam menghilangkan kesulitan para mukallaf dan menghendaki keringanan pada mereka.

Bagian ketiga : berisi tentang kaidah-kaidah pokok kebahasaan yang dijadikan pedoman dalam memahami hukum dari dari berbagai nashnya. Pada bagian ini akan nyata detail bahasa Arab dalam dalalahnya kepada beberapa makna yang dikandungnya, dan kemahiran ulama hukum Islam dalam menghasilkan hukum-hukum dari nash, dan jelas pula jalan mereka dalam menghilangkan kesamaran nash, menafsirkannya dan menakwilkannya.

Bagian yang keempat berisi tentang kaidah-kaidah ushuliyyah tasyri'iyyah (pokok-pokok pembentukan hukum) yang diterapkan dalam memahami hukum dari nashnya, mengenai istimbath hukum terhadap sesuatu yang tidak ada nashnya. Inilah inti ilmu ini dan rohnya. Di dalamnya akan menjadi jelas tujuan umum Syari' dalam mensyari'atka hukum, dan apa yang dikaruniakan Allah kepada hamba-hamba-Nya dalam memelihara kemaslahatan mereka.


Posted on 18.34 / 1 komentar / Read More

TERJEMAH KIFAYATUL AWAM

Pembahasan Ajaran Tauhid Ahlus Sunnah

Penulis: Syeikh Muhammad al-Fudholi
Penerbit: Mutiara Ilmu
Harga: Rp 22.000

Sinopsis:

Kitab ini membahas masalah tauhid yang mengenai taalluq, yang mana dapat dipelajari dengan mudah bila kita ada kemauan dan ketekunan. Bukankah batu karang yang padat dapat luluh dan lepuh dengan ditetesi air secara terus menerus?

Adapun faedah mempelajari Ilmu Tauhid (Kifayatul 'Awam) yang terkenal juga dengan Ilmu Kalam dan Ilmu Ushuluddin adalah untuk memperluas jangkauan keimanan kita yang sudah ada di dalam dada kita, dengan harapan agar keimanan tersebut bisa dijadikan pendorong untuk tumbuhnya jiwa yang peka terhadap amal-amal kebaikan hingga bisa tampil sebagai pelaku yang aktif, serta agar iman kita lebih kuat dan teguh yang dapat menjadikan pengendali terhadap semua hal yang negatif yang terlarang dalam pandangan syara', tidak hanya yang dilarang dengan larangan keras sehingga berhukum haram, namun juga yang dilarang dengan larangan tidak keras yang hanya berhukum makruh.

Akhirnya, mudah-mudaham kitab ini yang disertai dengan penjelasan dapat bermanfaat bagi para santri pondok pesantren, para pelajar, mahasiswa, serta para penuntut ilmu lainnya yang berminat di kalangan kaum Muslimin.
Posted on 16.31 / 0 komentar / Read More

KUMPULAN KHUTBAH JUM'AH SEPANJANG MASA

Penulis: Achmad Sunarto
Penerbit: Pustaka Amani
Harga: Rp 25.000.-

Sinopsis:

Alhamdulillah dengan rasa syukur ke hadirat Allah SWT. yang dengan rahmat dan inayah-Nya, kami telah dapat menyelesaikan buku "Khutbah Jum'ah Sepanjang Masa" sebagai pedoman khatib di masyarakat kita.

Sebelum buku ini kami terbitkan, naskahnya telah banyak kami gunakan sebagai pedoman, baik untuk berkhutbah Jum'ah maupun untuk ceramah-ceramah atau pengajian-pengajian dalam rangka membina akhlakul karimah bagi kaum muslimin. Oleh karena itu, kami berpendapat bahwa buku ini baik sekali untuk disebarluaskan kepada masyarakat umum dan khususnya sebagai pedoman mubaligh di masyarakat kita.

Kepada para ahli dalam Ulama, penyusun sangat mengharapkan tegur sapanya untuk perbaikan buku ini dalam penerbitan yang akan datang dan sebelumnya kami mengucapkan terima kasih.

Kepada Allah SWT. kami mohon taufiq dan hidayah-Nya, semoga usaha ini senantiasa dalam keridhaan-Nya. Amien
Posted on 16.25 / 0 komentar / Read More

PERMASALAHAN THARIQAH

Penghimpun: KH. A. Aziz Masyhuri
Pengantar: KH. Habib Muhammad Luthfiy Ali bin Yahya
Penerbit: Khalista & PP Al-Aziziyyah
Harga: Rp 60.000.-

Sinopsis:

Amalan-amalan Thariqah Mu'tabarah dan jamaahnya sering menjadi sasaran su'uzhzhan oleh sementara orang, dianggap melakukan amalan ibadah yang tidak ditemukan di dalam syariat Islam. Namun, kala hal ihwal amalan thariqah itu dilihat oleh orang yang sedikit banyak sudah berada di alam ma'rifat, setidak-tidaknya memahami ilmu tasawwuf, maka sewajarnya bila mereka ini mempercayainya.

Sesudah membaca buku yang memuat hasil kesepakatan Muktamar dan Musyawarah Besar Jam'iyyah Thariqah Mu'tabarah mulai tahun 1957-2012 M ini, akan muncul kesadaran & pengakuan, bahwa ahli Thariqah tidak ceroboh dalam mengambil keputusan hukum suatu masalah yang timbul dan menyangkut segi-segi agama, apalagi sampai menghalalkan sesuatu yang sudah jelas keharamannya.

Dzikir, talqin bagi mereka yang sudah dibaiat, khataman, rabithah, dan lain-lain, semuanya bersumber dari syariat Islam yang dibawa oleh Rasulullah Saw, bahkan beliau sendiri melakukan amalan-amalan tersebut. Demikian pula para sahabat dan terus menerus secara bersambung sanadnya sampai kepada ulama Thariqah Mu'tabarah yang ada pada zaman sekarang ini.
Posted on 16.15 / 0 komentar / Read More

PRIBADI MUSLIM (TERJEMAH KITAB TANQIHUL QAUL)

Penulis: Syaikh Muhammad Nawawi Bin Umar Al-Jawi
Penerbit: Toha Putra
Harga: Rp 30.000.-

Sinopsis:

Begitu indah Syariat Islam yang bersumber dari Al-Qur'an dan Hadits, di dalamnya memuat perintah yang harus dilaksanakan dan larangan yang harus ditinggalkan. Setiap perintahnya mengandung motivasi dan setiap larangannya mengandung ancaman bagi pelakunya, sehingga Syariat Islam sangat pas dengan fitrah manusia. Sudah menjadi fitrah manusia, ia akan giat dan bersemangat terhadap suatu perintah apabila ada iming-iming balasan yang begitu menarik dan besar, begitu juga ia akan meninggalkan larangan karena ada intimidasi atau ancaman. 

Buku ini terdiri dari 40 bab berisi 400 hadits-hadits motivasi dan intimidasi. Yaitu hadits yang mendorong kita untuk beramal kebaikan yang besarnya pahala sudah dikemukakan, dan hadits-hadits yang mengancam bagi orang-orang yang melanggar larangan, di mana bahaya dan besarnya siksaan telah ditentukan juga, baik yang berhubungan dengan masalah sosial, pendidikan, ilmu pengetahuan, ibadah, etika, maupun kemasyarakatan.

Maka buku ini sangat penting kita kaji sebagai pedoman praktis untuk menjadi Pribadi Muslim dalam meraih keutamaan beramal dalam kehidupan sehari-hari.

Posted on 15.58 / 0 komentar / Read More

Senin, 21 September 2015

TERJEMAH BULUGHUL MARAM

Penulis: Al Hafizh Ibnu Hajar al Asqalani
Penerbit: Toha Putra
Harga: Rp 60.000.-

Sinopsis:

Kitab ini adalah salah satu karya fenomenal dari Imam Al-Hafizh Ibnu Hajar Al-Asqalani. Siapa yang tidak mengenal Imam Ibnu Hajar Al-Asqalani? Beliau adalah seorang ulama besar, karyanya dibaca, dikaji dan dipuji oleh para ulama semua Mahzab . Karya beliau tidak pernah berhenti "dilahap" lembar demi lembar oleh para penuntut ilmu hadist.

Salah satu karya beliau yang fenomenal adalah "Bulughul Maram Min Jam'i Adillatil Ahkam". Di dalamnya memuat sekitar seribu lima ratus hadits hukum yang tidak pernah lepas dari kehidupan kaum muslimin hingga hari kiamat kelak.

Semua hadits yang dihimpun dalam kitab ini semua keluar mengalir dari hafalan Imam Al-Hafidz Ibnu Hajar Al-Asqalani tanpa beliau rujuk dari kitab aslinya subhanallah.. Kitab ini telah dijadikan kurikulum oleh madrasah-madrasah, disyarh oleh para ulama dan telah diterjemahkan ke berbagai bahasa di seluruh dunia.
Posted on 18.43 / 0 komentar / Read More

Kamis, 25 Juni 2015

TERAPI MAKRIFAT: ZIKIR PENENTERAM HATI

Penulis: Ibnu 'Athaillah al-Sakandari
Penerbit: Zaman
Harga: Rp 35.000.-

Sinopsis:

Zikir bukanlah hiasan lisan belaka. Zikir hakiki melibatkan gerak hati. Maka, berkonsentrasilah saat berzikir. Namun, jangan pernah berputus asa bila konsentrasi Anda belum juga fokus kepada Allah. Kalaulah Anda merasa sulit melupakan kesibukan duniawi, terngiang-ngiang dengan benda-benda yang Anda cintai sehingga hati Anda tidak sejalan dengan lidah Anda, maka Anda tak perlu terburu-buru berpatah harapan. Teruslah berzikir. Mudah-mudahan Allah berkenan menolong dan mengangkat Anda ke derajat zikir yang lebih tinggi; dari zikir berlumur kelalaian menuju zikir penuh kesadaran, dari zikir penuh kesadaran menuju zikir yang disemangati kehadira-Nya, dari zikir yang disemangati kehadiran-Nya menuju zikir yang meniadakan segala selain-Nya.

Buku ini membimbing pembaca agar mengingat Allah, mengesakan-Nya, dan memaksimalkan penghambaan kepada-Nya. Anda akan mendapatkan segudang argumen mengapa kita perlu mengingat Allah, manfaatnya bagi kehidupan nyata, dan koleksi dzikir dan doa pilihan dari Al-Qur'an dan sunnah, serta kiat-kiat memuncakkan kesopanan kepada Allah dalam zikir dan doa kita.  
Posted on 12.34 / 0 komentar / Read More

TAFSIR AYAT-AYAT WANITA (HARD COVER)

Penjelasan tentang semua ayat al-Qur'an yang berhubungan dengan wanita

Penulis: Syaikh Muhammad Siddiq Hasan Khan
Penerbit: Wafa Press
Halaman: 409 hal.
Harga: Rp 80.000.-

Sinopsis:

Betapa agung kasih sayang Allah kepada kaum wanita. Dia yang Maha mengetahui tentang makhluk-Nya telah menjelaskan hakikat wanita. Dia juga telah menunjukkan apa-apa yang baik bagi mereka, juga potensi bahaya yang mengancam mereka. Dengan pengetahuan dan rambu-rambu itu, kaum wanita bahagia dengan fitrahnya, dan sukses dalam mengemban misi hidupnya. Namun, sudahkan para wanita membaca seluruh informasi yang penting tentang diri mereka dan untuk mereka itu?

Buku ini merupakan terjemah dari buku Husnul Uswah yang merupakan karya monumental dari seorang ulama hadits dan fikih, Syaikh Shadiq Hasan Khan, layak menjadi database tentang seluk beluk wanita. Memuat 194 bab dalam al-Qur'an yang membahas tentang wanita disertai tafsir yang sederhana dan mudah dipahami. Pembahasan yang meliputi berbagai masalah agama, baik akidah, ibadah, muamalah, adab dan akhlak. 
Posted on 11.14 / 2 komentar / Read More

SEJARAH DAN BIOGRAFI EMPAT IMAM MAZHAB

Penulis: Dr. Ahmad Asy-Syurbasi
Penerbit: Amzah
Harga: Rp 50.000.-

Sinopsis:

Sumber hukum Islam selain berpedoman pada Al-Qur'an dan hadits juga timbul ijma' hasil ijtihad yang telah dipraktekkan masa sahabat, tabi'in, dan tabi'it tabi'in.

Dalam ilmu fikih dikenal empat imam mazhab fikih yang cukup berkembang serta dijadikan sandaran masalah fikih di berbagai negara. Keempat imam mazhab, Hanafi, Maliki, Syafi'i, dan Hambali menetapkan hukum berdasarkan Qur'an dan Sunnah. Kalaupun ada perbedaan, itu lebih dipengaruhi oleh lingkungan tempat lahir dan berkembangnya mazhab.

Buku ini mengulas kepribadian, lingkungan, keilmuan, dan karya masing-masing imam mazhab. Dengan mengetahui sejarah dan latar belakang kehidupan empat imam mazhab, Anda akan terhindar dari kesalahan memutuskan masalah fikih.
Posted on 10.56 / 2 komentar / Read More

Sabtu, 23 Mei 2015

PENYIMPANGAN HIZBUT TAHRIR

Penulis: Ibnu Jalal
Penerbit: Menara Sunny
Harga: Rp 15.000.-

Sinopsis:

Hizbut Tahrir masuk ke Indonesia sekitar tahun 1980-an. Pada awalnya Hizbut Tahrir adalah partai politik Islam yang didirikan oleh Taqiyuddin al Nabhani pada tahun 1952.

Namun pada perkembangannya Hizbut Tahrir sering kali banyak menyelewengkan pemahaman ajaran-ajaran Islam yang sebenarnya, baik dalam hal aqidah, syariah, maupun siyasah terutama dalam pemahaman khilafah.

Dari sinilah kemudian Hizbut Tahrir dituding menyimpang, bahkan menyesatkan dan menuai kritik dari berbagai paham Islam lainnya, terutama dari kelompok Ahlussunnah wal Jama'ah.
Posted on 11.04 / 2 komentar / Read More

Kamis, 21 Mei 2015

KASYFUL LUBAD (HARD COVER)

Terjemah Matan Shofwatiz Zubad (Fiqih Madzhab Syafi'i)

Penulis: Imam Ibnu Ruslan
Penerjemah: Ustadz Drs. H. Ahmad Halimi Husain
Halaman: xiv + 642 hal.
Penerbit: Al-Ridha Semarang
Harga: Rp 70.000.-

Sinopsis:

Matan Shafwati Zubad karya Al-Imam Ibnu Ruslan ini adalah salah satu kitab klasik yang berisi tentang ilmu tauhid, ilmu fiqih, dan ilmu tasawwuf yang berbentuk nazhoman (syiiran). Pada era sebelum tahun 80-an, Matan Shafwati Zubad ini sangat dikenal di pondok-pondok pesantren. Kitab ini tidak hanya dipelajari kalimat perkalimat saja, akan tetapi juga dihafal. Tidak sedikit para santri ketika itu yang hafal Matan Shafwati Zubad yang berjumlah 1088 nazhoman dan juga hafal Alfiyah Ibnu Malik, nazhoman Ilmu Nahwu (Gramatika Arab) yang berjumlah 1000 bait/syiir/nazhom, bahkan yang satu ini dihafal tidak hanya dari depan ke belakang, tapi dari bait yang terakhir sampai yang pertama, suatu kebanggaan tersendiri bagi santri ketika itu apabila hafal Matan Alfiyah secara sungsang.

Al-Imam Abdurrauf Al-Munawi di dalam kitab Thabaqatus Shufiyyah III/13 bercerita, bahwa ketika Ibnu Ruslan telah selesai menulis kitab Matan Shafwati Zubad beliau membawanya ke laut dan dibuangnya ke dasar laut setelah terlebih dahulu diberi beban agar bisa tenggelam seraya berdoa: "Ya Allah, jika kitab ini (kutulis) ikhlas untuk-Mu, maka munculkanlah ke permukaan dan bila tidak ikhlas maka lenyapkanlah; lalu tidak lama setelah itu muncullah buku ini ke permukaan laut."

Para pembaca, kitab terjemah ini separo awal berisi tentang fiqhul ibadah yaitu mu'amalah baina Allah wa 'abdihi, seperti shalat, puasa, zakat dan haji serta tentang ushuluddin. Sedangkan separo akhir berisi tentang mu'amalah bainal 'ibad ba'dhihim ma'a ba'dhin yang terbagi atas fiqihul mu'amalah, fiqhul munakahat, dan fiqhul jinayat serta tambahan tentang ilmu tashawwuf.

Selamat membaca.

Posted on 10.52 / 0 komentar / Read More

Selasa, 12 Mei 2015

DIBALIK KETAJAMAN MATA HATI (HARD COVER)

Terjemah Kitab Mukasyafatul Qulub
Penulis: Imam al Ghazali
Halaman: xii + 536
Penerbit: Pustaka Amani Jakarta
Harga: Rp 60.000

Sinopsis:

Titian terakhir seorang manusia dalam pemenuhan kebajikan adalah apabila seluruh perbuatannya bersifat Ilahiah. Seluruh perbuatannya harus menjadi kebajikan mutlak. Kalau sudah demikian, perbuatan yang dilakukan oleh seseorang adalah bukan karena perbuatan itu sendiri. Karena kebaikan merupakan tujuan yang diupayakan karena tujuan itu sendiri. Dalam segmen ini, seluruh hawa nafsunya akan pupus melalui berbagai kejadian yang dialaminya.

Inilah inti pembicaraan Imam Ghazali dalam buku ini. Selain menjadi sandaran sentral dalam proses pembelajaran di berbagai perguruan, ternyata buku ini menjadi rujukan utama para penulis kitab tasawuf yang datang belakangan.

Buku ini memuat banyak bab. Diawali tentang pengertian takut, Imam Ghazali mengharap agar manusia mukmin menyadari betapa kecil dan lemahnya dirinya. Dalam buku ini disebutkan perangkat-perangkat terpenting dalam mencetak 'insan kamil' (manusia sempurna).

Benar-benar sebuah buku yang berharga untuk para pembaca yang ingin mengetahui cara-cara memperbaiki diri.

Posted on 17.29 / 0 komentar / Read More
 
Copyright © 2011 . Toko Buku ASWAJA . All Rights Reserved
Home | Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Site map
Design by Herdiansyah . Published by Borneo Templates