Selamat datang di Toko Buku Aswaja. Kami bantu Anda untuk mendapatkan buku-buku Islam berpaham Ahlussunnah wal Jama'ah. Silakan hubungi sms center kami. Kami akan melayani Anda dengan senang hati.

Selasa, 17 September 2013

MELURUSKAN KESALAHAN BUKU PUTIH KYAI NU

Oleh: Tim FBMPP Kediri
Penerbit: Bina ASWAJA
Harga: Rp. 45.000,-

Sinopsis:
 Mengingat telah beredarnya "Buku Putih Kyai NU" karya Bapak Kyai Afrokhi Abdul Ghoni yang telah meresahkan warga Nahdliyin khususnya wilayah Pare dan sekitarnya yang isinya mengarah pada tuduhan syirik, kufur dan bid'ah terhadap amaliah warga NU, maka kami atas nama FBMPP (Forum Bahtsil Masa-il Pondok Pesantren) Se-Eks Kawedanan Pare selaku organisasi yang bergerak di bidang kajian Islam dan masa'il dinijyah wa waqi'iyah mempunyai tanggung jawab untuk menulis sebuah risalah yang memberikan jawaban atas pernyataan-pernyataan yang penuh dengan tuduhan-tuduhan dusta tersebut.

Setelah kami kaji bersama kehadiran Buku Putih Kyai NU ini merupakan babak lanjutan dari buku Mantan Kyai NU Menggugat Sholawat Dan Dyikir Syirik karya H. Mahrus Ali dan lainnya. Yang kesemuanya masih merujuk pada empat poin pembahasan yaitu: a) Tauhid, b) Ibadah dan Bid'ah, c) Tawasul, d) Tabaruk.

Adapun hal-hal yang menjadi alasan kami membuat buku jawaban ini antara lain:
1. Secara keseluruhan isi Buku Pittih Kyai NU terdapat banyak penyimpangan- penyimpangan dan tuduhan-tuduhan dusta terhadap amaliyah warga NU yang perlu kami luruskan dan Insya’Allah kami jelaskan dalam buku ini.

2. Kecerobohan Afrokhi dengan beraninya membawa-bawa nama Jam'iyah Nahdlatul Ulama' dan mengaku sebagai Kyai NU secara dusta untuk mensukseskan misinya menyebarkan
doktrin Wah-habi. Setelah kami kaji dan teliti bersama, Afrokhi jelas penganut paham
Wahhabi dan bukan warga NU apalagi Kyai NU. (Surat keterangan terlampir).

3. Semoga kehadiran buku ini memberikan kemantapan dan memperkuat keyakinan umat Islam semuanya terlebih warga NU atas kebenaran aqidah Ahlussunnah Wal Jama'ah
dan amaliah-amaliahnya sehari-hari.

4. Kehadiran buku ini juga diharapkan dapat memberikan masukan kepada kaum muslimin
akan kebenaran aqidah dan amaliah Ahlussunnah Wal Jama'ah, karena memiliki dasar dan argumentasi yang kuat.

Harapan kami kepada beliau bapak Afrokhi Abdul Ghoni sebagai penulis Buku Putih Kyai NU dan H. Abdul Aziz (Romo Suminggih) (penulis Pengantar buku tersebut) bersedia berdialog dengan kami secara terbuka, terhormat dan bermartabat dengan tujuan untuk mencari kebenaran dan klarifikasi atas pernyataan-pernyataan yang telah disampaikan.

Berikut Daftar Isi buku ini:

Kata Pengantar— 1
Sambutan —2
Pendahuluan — 3
Ucapan Terimakasih — 6
Daftar Isi — 8

Bagian I —11
Tauhid —11
Pendahuluan —11
Penjelasan Tauhid —15
Definisi Tauhid —16
Tauhid versi Ahlussunnah — 19
Tauhid versi Afrokhi — 24
Kesalahan Afrokhi Seputar Tauhid. — 34
Kesimpulan — 42
Syirik— 44
Definisi Syirik — 44
Pembagian Syirik — 47
Al-Majaz al-'Aqliy — 50
Bahaya Menisbatkan Syirik. — 55
Kesimpulan — 59

Bagian II — 60
Ibadah & Bidah —60
Pengantar — 60
Definisi Ibadah — 61
Penjeiasan Arti Ibadah — 63
Kesalahan Mengartikan Ibadah — 64
Bidah —71
Definisi — 71
Penjelasan Ulama — 74
Menelaah Hadits Bidah — 77
Kesalahan Mengartikan Bidah — 80
Amalan Bidah — 80
Banyak Rakaatnya Hilang Tumaninahnya — 82
Tahlil dan Dzikir Berjamaah. — 83

Bagian III—90
Tawassul & Tabarruk — 90
Tawassul — 90
Definisi Tawassul — 91
Penjelasan Tawassul — 94
Komentar Ulama — 114
Macam-Macam Tawassul —118
Kesimpulan —124
Tabarruk —125
Definisi Tabarruk—125
Macam-Macam al-Tabarruk. —131
Penjelasan Ulama —135
Kesalahan Afrokhi Masalah Tabarruk —154
Kesimpulan —156
Keistimewaan Rasulullah SAW — 156

Bagian IV—168
Ziarah Kubur—168
Pengantar—168
Ziarah kubur —168
Ziarah kubur bagi perempuan — 171
Tujuan Ziarah Kubur — 175
Etika Ziarah —181
Membangun kubah makam Wali —185
Macam-macam Bangunan — 185
Penjelasan Ulama —186
Memasang Lampu —190
Memasang Selambu dan Kain — 192
Distorsi Makna Hadits —198
Peringatan Haul — 203
Transfer Pahala —208
Komentar Ulama' — 215
Ulama Mazhab Syafi'i — 215
Ulama Mazhab Hanafi — 219
Ulama Mazhab Hanbali — 220
Ulama Mazhab Maliki — 223
Al- Shon'ani — 224
Al-Syaukani — 226
Ibn Taimiyah — 227
Muhammad bin Abdul Wahab — 228
Kesalahan Afrokhi Seputar Transfer Pahala — 230
Hari H Kematian — 235
Merawat Mayit (Tajhizul Mayit) — 235
Penyajian Makanan Oleh Keluarga Mayit — 243
Setelah Hari H Kematian — 253
Peringatan — 257
Kesalahan Afrokhi — 259
Kesimpulan — 262

Bagian V —264
Mujtahid dan Muqallid — 264
Tingkatan dalam Masalah Taqlid — 264
Tingkatan Mujtahid Mutlak — 265
Tingkatan Mujtahid Muntasib — 265
Tingkatan Mujtahid Mazhab — 265
Tingkatan Mujtahid Fatwa/Ashab al-Tahrij — 266
Tingkatan Pengikut (Muqallid) — 266
Maksud Pesan Mujtahid — 267
Penjelasan al-Nawawi — 274
Kesimpulan.—277
Afrokhi dan Wahhabiyah — 278

Lampiran — 280
Daftar Pustaka — 281

0 komentar :

Posting Komentar

 
Copyright © 2011 . Toko Buku ASWAJA . All Rights Reserved
Home | Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Site map
Design by Herdiansyah . Published by Borneo Templates